Panitia Latihan Kader Muda (LAKMUD) PC IPNU-IPPNU Trenggalek Gelar Uji Kelayakan Calon Peserta


IPNU Trenggalek, Trenggalek
Panitia Latihan Kader Muda (LAKMUD) Pimpinan Cabang (PC) IPNU IPPNU Trenggalek menggelar screening pada hari ahad (11/02) bertempat di Gedung NU Trenggalek. Screening tersebut ditujukan bagi semua calon peserta LAKMUD dan dibagi menjadi 2 (dua) tahapan. Pada tahap pertama bagi calon peserta delegasi Pimpinan Anak Cabang (PAC) se-Kabupaten Trenggalek dan pada tahap kedua khusus bagi calon peserta delegasi dari luar Trenggalek jumat (16/02) depan.

Suatu kegiatan diselenggarakan pastinya tidak terlepas dari latar belakang. “diawali dari pretest, kemudian muncul yang namanya screening untuk menguji kelayakan peserta”  terang Rekan Faqih selaku Ketua Panitia LAKMUD.

Output dari  screening bisa digunakan untuk mengukur peserta, “Mengetahui seberapa besar kemampuan rekan-rekanita lakmud” tutur Rekan berasal dari Kecamatan Tugu. “Screening bertujuan memantabkan kader, istilahnya komitmen mereka untuk lakmud. Contohnya peserta yang tidak hadir maka komitmennya tidak begitu besar” imbuhnya.

Pada tahap pertama ini dihadiri 23 peserta terdiri dari 12 unsur IPNU dan 11 usur IPPNU. Screening dimulai pada pukul 09.00 WIB dan berakhir pukul 15.00 WIB.

Materi Masa Kesetiaan Anggota (MAKESTA) merupakan materi yang diujikan dalam screening. Peserta screening pertama kali harus chek in, kemudian melalui beberapa tahapan seperti mengahadap screener dan interviewer, dan diakhiri dengan pengarahan dari panitia.

Lakmud mendatang juga akan diikuti beberapa peserta delegasi dari Pimpinan Cabang (PC) IPNU IPPNU tetangga. “untuk delegasi dari PC IPNU-IPPNU Madiun, PC IPNU-IPPNU Tulungagung, PC IPNU-IPPNU Mojekerto, screening-nya pada hari H Jum’at pagi,” pungkas Rekan Faqih.

Redaktur : Mohammad Fahrur Roziqin (Jurnalis IPNU Durenan)
Editor : Ilham Bai